OKI, BBCOM–Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dikabarkan meninggal dunia di Mekkah. JCH tersebut diketahui bernama Hasan bin Husin (Nipon) yang bersangkutan tergabung dalam kloter 17 rombongan 07 regu 33. “Ya benar kami sudah menerima informasi tersebut.”kata Kepala Kementerian Agama Kabupaten OKI, Drs Ahmad Syukri, MM, Selasa (30/7/2019).
Menurut Syukri, dari informasi pendamping jamaah haji asal OKI, yang bersangkutan meninggal karena serangan jantung.”Informasi yang kami terima dari pendamping beliau terkena serangan jantung.”ujarnya.
Beliau lanjut, Syukri meninggal pada hari Selasa pukul 05.30 waktu setempat. Jenazah akan dibawah kemasjidil Haram untuk di sholatkan.”Akan disholatkan di masjidil Haram. Setelah itu dimakamkan.”terangnya.
Adapun untuk jamaah calon haji asal OKI lainnya, sambung Syukri sampai saat ini kondisinya masih dalam keadaan sehat walafiat. Dia berharap para jamaah diberikan kesehatan selama menunaikan ibadah haji di tanah suci Mekkah. Sehingga ibadah hajinya sah, karena mampu menyelesaikan seluruh rukun haji.
Kepala Dinas Kesehatan OKI, HM Lubis, SKM MKes melalui pendamping kesehatan jamaah calon haji asal OKI, Meta, SKep menjelaskan, sebelum meninggal almarhum mengalami sakit dada dan batuk-batuk semalaman. “Beliau ceria orangnya. Kita masih sempat ngobrol.”kata Meta.
Terkait mengenai latarbelakang penyakit yang diderita korban. Meta tak mengetahui pasti. Namun kata dia, yang bersangkutan sebelum berangkat membawa bekal obat-obatan.”Ya memang banyak bawah obat beliau.”ujar Meta.
“Penyebab beliau meninggal kemungkinan bahasa yang sering kita dengar adalah terkena “angin duduk”. jelasnya.
Sementara kondisi jamaah haji lainya, lanjut Meta semuanya dalam keadaan sehat. Aktivitas yang saat ini dilakukan masih beribadah di masjidil Haram.”Belum memasuki tahapan haji.”katanya.
Tak dipungkiri karena adanya perubahan iklim. Ada juga jamaah yang terkena batuk-batuk “Kalau itu biasa.”tandasnya. (pani)