Akibat Curah Hujan Tinggi, Puluhan Rumah di Desa Neglawangi Diterjang Banjir

KAB. BANDUNG | BBOM | Akibat curah hujan begitu tinggi sekira pukul 15:00 WIB.
Sabtu 6-11-2021 soroe. Puluhan rumah dan Mushola di Kp.Papandayan Rt 04 Rw 05, Desa Neglawangi, Kecamatan Kertasari, Kabupaten Bandung, diterjang banjir. Akibatnya 15 rumah dan 1 Mushola rusak.

“Sementara jumlah Keluarga yang terdampak banjir ada 15 KK, terdiri dari 43 jiwa,” ungkap Kapolsek Kertasari IPTU Ahmad Nurdin pada awak media,” Sabtu malam (6/11/2021).

Malam itu juga Kapolsek dibantu unsur TNI dan masyarakat, bergerak melakukan evakuasi serta mengecek dan membantu masyarakat yang terdampak banjir di desa neglawangi.

Kapolsek Kertasari IPTU Ahmad Nurdin saat meninjau ke-lokasi kejadian

“Kami berusaha membantu masyarakat yang saat ini terdampak banjir dengan bahu membahu mengevakuasi warga ke tempat yang lebih aman,”ucapnya.

Sementara untuk Warga korban banjir Sambung Ahmar, mengungsi di rumah saudara ataupun rumah warga lainnya yang lebih aman, di kampung setempat,”Jelas kapolsek.

Pihaknya terus berkoordinasi dengan pemerintah setempat, TNI, BPBD, dan instansi terkait lainnya untuk melakukan upaya penanganan lanjutan pasca bencana.

Pihaknya juga menghimbau pada Warga, agar tetap waspada guna mengantisipasi adanya bencana susulan,” tutupnya(.ud)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *