SUMEDANG | BBCOM | Kapolres Sumedang AKBP. Eko Prasetyo Robbyanto membagikan 100 paket kepada warga masyarakat yang kurang mampu,ada Empat titik lokasi yang dijadikan tempat pembagian sembako tersebut pertama di Bunderan alamsari, yang ke dua di perempatan ojolali , ketiga di Taman telor Sumedang dan yang terahir di bunderan binokasih Sumedang demikian yang disampaikan Kasubbag Humas Polres Sumedang AKP Dedi Sudjana kepada Awak Media rabu,(18/8/21)
Menurut Dedi,untuk pembagian paket sembako di alam sari sebanyak 25 Paket sembako. di pimpin oleh Kabag SDM Kompol Suhari, di Perempatan Ojolali oleh Kabag Ren Kompol Syafik Ibnusina, Taman Telor oleh Kapolsek Sumedang Utara Kompol Ibnu Setiawan dan yang terahir di Bunderan Binokasih oleh Kapolsek Sumedang selatan Kompol Bony.
Polres Sumedang, dalam pembagian sembako tersebut bekerja sama dengan Pemerintah kabupaten Sumedang,untuk membantu masyarakat yang kurang mampu yang berada di wilayah Sumedang.
Masyarakat yang menerima paket sembako di khususkan kepada pedagang asongan, abang becak, pedagang warung kecil, tukang tambal Ban, kusir Delman dan masyarakat lainnya kata Dedi
Dedi berharap, dengan adanya bantuan yang telah di berikan kepada masyarakat tersebut,semoga dapat membantu dan meringankan beban hidupnya. masyarakat yang telah menerima bantuan karena saat ini ekonomi sangat sulit dirasakan, oleh masyarakat bawah dalam situasi sekarang ini di masa vandemi covid 19.ujar Kasubbag Humas Polres Sumedang .(Arison)