BANJAR BBCom -Perwira Polres Banjar IPTU Ahmad Daryatno menyambangi kediaman KH Muchtar Gozali Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Rabu (24/10/18).
Dalam silaturahmi tersebut anggota Polres berharap masukan dari KH Muchtar terkait situasi kamtibmas dan situasi politik yang selaras dengan tugas Polri. Termasuk juga agar tidak masuk paham-paham radikal ke masyarakat, seperti terorisme.
“Nantinya akan di aplikasikan dalam tugas polri yang terjun ke masyarakat khususnya wilayah jakarta utara, umumnya Indonesia,” kata KH Muchtar
“Dalam bernegara kita harus mengacu kepada Pancasila sebagai dasar negara dan Islam sebagai akidah bernegara yang sangat selaras dalam menjalankan negara kesatuan Republik Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Iptu Ahmad mengatakan kunjungan silaturahmi kepada tokoh-tokoh agama dan masyarakat dalam rangka melaksanakan kebijakan pimpinan Polri agar menyentuh tokoh agama, tokoh masyarakat yang ada di wilayahnya.
“Dari kunjungan ini kita langsung mendapat masukan terkait situasi kamtibmas. Sehingga kita sebagai penegak hukum bisa melakukan langkah-langkah terkait kondisi di wilayah,” pukasnya.( Humas polres /Johan)