Pengunjung Objek Wisata The Great Asia Africa di Hari Libur Imlek Masih Sepi

KBB | BBCOM | Public Relation Perisai Group, Intania Setiati mengatakan, jika dibanding hari biasa, peningkatan pengunjung ke objek wisata yang berada di Lembang, Kabupaten Bandung Barat itu hanya sekitar 10%.

“Kalau dibanding hari Jumat biasa paling naiknya 10% ga terlalu rame,” kata Intania saat On Air di Radio PRFM 107.5 News Channel, Jumat 12 Februari 2021.
Ia menyebut, sepinya pengunjung adalah dampak dari adanya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro.

“PPKM memang berpengaruh buat tempat wisata di Lembang. Sampai hari ini belum terlalu ada kenaikan (pengunjung),” katanya.

Sebagai salah satu cara untuk menaikan jumlah pengunjung, pengelola The Great Asia Africa membuka wahana baru yang diberi nama Big Dino Feeding Dinosaurus.

Big Dino Feeding Dinosaurus merupakan wahana virtual yang membuat pengunjung bisa menikmati pertunjukan dinosaurus dan memberi makan hewan purba tersebut. 

Dinasaurus dihadirkan dalam bentuk Computer-Generated Imagery (CGI).

“Big Dino Feeding ini pertunjukan dinosaurus dengan memberikan makanan untuk dino secara virtual,” katanya.

Wahana baru The Great Asia Africa Lembang, Big Dino Feeding Dinosaurus yang memungkinkan pengunjung bisa memberi makan dinosaurus. Dok The Great Asia Africa Lembang

Untuk bisa menikmati wahana yang baru pertama hadir di Indonesia itu, pengunjung hanya dikenakan tiket sebesar Rp50.000.

Setelah registrasi, nantinya pengunjung diharuskan mengunduh apilkasi bigdino_id.

“Pada saat masuk pengunjung akan disuguhi tayangan dinosaurus gabungan realshoot dan animasi, untuk saat ini baru bisa kasih makan satu dinosaurus, ke depannya akan ada empat,” katanya.

Setelah pertunjukan selesai, pengunjung akan menerima satu foto dan satu video saat mereka memberi makan dinosaurus.
Nantinya pengunjung akan menerima satu slot foto dan satu video ketika mereka memberi makan dinosaurus,” tambahnya.

Lebih lanjut dia menuturkan, di masa PPKM ini, The Great Asia Africa memberlakukan tiket dengan besaran harga yang sama di weekday maupun weekend yaitu sebesar Rp50.000.

“Tadinya di weekday tiket kita Rp50.000 dan weekend Rp65.000, sekarang tiap hari sama Rp50.000,” tandasnya. (PRFMNEWS/Us)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *