Forum Wartawan Bandung Timur Dukung KBT Segera Terbentuk

Ciparay | Kab.Bandung-BBCOM – Porum Wartawan Bandung Timur mendukung pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Kabupaten Bandung Timur.

Hal tersenut diungkapkan para wartawan dalam acara  silaturahmi Komite Independent Pengawasan Pembangunan dan Percepatan Pembentukan Kabupaten Bandung Timur (KIP4KBT).

Dalam acara tersebut, selain   dihadiri oleh Penasehat KIP4KBT Riesdeni Saeful Hamdani, Anggota DPRD Kabupaten Bandung, Anggota DPRD Provinsi Jawat H.M Dadang Supriatna yang merupakan Ketua Asosiasi Legislatif Gotong Royong Jadikan DOB (ALGOJO), Pengurus Partai Politik juga,  Tokoh Masyarakat, LSM, OKP, Ormas dan pihak lainnya  di Graha Wirakarya, Jalan Raya Laswi Desa Manggungharja, Kecamatan Ciparay,Kabupaten Bandung baru-baru ini.

Anggota DPRD Kabupaten Bandung yang merupakan Sekretaris ALGOJO, H Cecep Supriatna mengatakan,   pemekaran adalah untuk peningkatan pelayanan, pembinaan dan pembangunan.

Dengan adanya usulan pembentukan Kabupaten tersebut saya yakin,  KBT akan segera terwujud.

“Kita (legislatif) akan mendukung dan mengawasi serta  mendampingi proses ini. “Apala lagi, sudah disepakati oleh Bupati Bandung,”ucap Cecep dalam sambutannya.

Hal serupa juga dikatakan ketua Forum Wartawan Bandung Timur ( FWBT ) Dimas Madia (T.Budiman), pihaknya akan terus mengawal sesuai kapasitas insan pers dalam keberjalanan proses tersebut baik melalui aspirasi masyarakat maupun pertimbangan pihak Pemerintah.

“Kami juga, dalam  pembentukan tersebut akan berjalan sesuai kode etik jurnalis dan  sesuai aspirasi masyarakat Kabupaten Bandung  Wilayah Timur itu, KBT harus segera terwujud,” ungkapnya .

Dimas dan para Wartawan Wilayah Kabupaten Bandung Timur berharap, pada pemerintah pusat, legislatif dan Bupati untuk segera menyelenggarakan Musyawarah Desa sebagai prasyarat konstitusi untuk memutuskan hasil dari pembahasan DPRD pada tahun 2005 masalah  Pembentukan DOB KBT.

“Sehingga, harapan masyarakat bandung timur terwujud,” ujarnya. (Us)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *