Firman: O2SN Adalah Ajang Atlet Untuk Menyalurkan Potensi Bakat

BANDUNG BBCom-Sekretaris Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Firman Adam membuka penyelenggaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SMA Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2018. O2SN diikuti oleh 432 atlet dari 27 Kabupaten dan Kota yang terbagi dalam lima cabang olahraga (Cabor), yaitu Atletik, Karate, Pencaksilat, Bulutangkis, dan renang.

Dalam Sambutannya, Firman mengatakan O2SN adalah ajang yang tepat bagi para atlet menyalurkan potensi bakat dan minatnya di bidang olahraga. “Juga diharapkan para atlet akan mendapatkan wawasan olahraga yang lebih dan bisa memotivasi agar menjadi siswa dan siswa yang terbaik,” ujar Firman.

Firman pun berpesan kepada para atlet agar semangat dan berjuang dalam ajang O2SN ini. Karena, pemenang dari O2SN akan mewakili  Jawa Barat dalam O2SN Tingkat Nasional 2018 yang akan dilaksanakan pada 16-22 September 2018 mendatang. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *