Dandim 0624/Kab Bandung dan Ketua Persit KCK Kodim 0624 Bagikan Masker Gratis

KAB.BANDUNG | BBCOM | Komandan Kodim 0624/kab Bandung,Letkol Inf Donny I Bianuri S.Hub int MA.S.S.S bersama Ketua Persit KCK Kodim 0624/kab Bandung Ny Yulianty Hakim  Donny I Bianuri Ketua Persit KCK Kodim 0624/kabupaten Bandung beserta rombongan. Melakukan kunjungan kerja ke  Tiga  Rumah Sakit yakni Rumah sakit  Majalaya, Rumah Sakit Al.Ihsan dan Rumah sakit Soreang, (8/4) .

Dalam kunjungan kerja tersebut
Dandim beserta rombongan, memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) dan Masker serta Roti kepada pihak Rumah sakit Al.Ihsan dan masyarakat yang ada di wilayah Baleendah. Bantuan tersebut  diterima langsung oleh Humas Rumah Sakit Al.Ihsan Zaenal serta  tim Medis.
Selain Dandim dan Ketua Persit KCK,  juga didampingi oleh Pasipers Kodim 0624/kab Bandung dan Kapten Ujang Mulyana Danramil 2408/Ciparay.

Menurut Dandim 0624/kab Bandung
Letkol Inf Donny I Bianuri S.Hub int MA.S.S.S, selain kunjungan dan memberikan masker secara gratis juga memantau langsung kondisi lapangan dan sekaligus memberikan pemahaman kepada masyarakat agar mematuhi semua himbauan dari pemerintah, baik Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah, tentang bahayanya terhadap penularan  COVID-19 khususnya di Kabupaten Bandung.

“Mudah-mudahan batuan tersebut baik bantuan masker, peralatan pelindung diri maupun batuan lainnya, semoga bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kabupaten Bandung. Semoga masyarakat kabupaten bandung dalam keadaan sehat dan terhindar dari segala bentuk penyakit,”tuturnya.

Dandim 0624/kab Bandung juga menghimbau, kepada masyarakat untuk menjaga kesehatan dan mengurangi aktivitas di luar rumah. Demi melawan penularan virus covid-19 menurut dandim, berbagai upaya sudah dilakukan, seperti penyemprotan cairan disinfektan di berbagai tempat, imbauan di jalan, patroli keliling serta lainnya,” ujarnya.

Dalam kunjungan Dandim tersebut, dapat respon yang positif dari warga
masyarakat.Seperti halnya yang di ungkapkan Nandang warga masyarakat Baleendah yang sedang  berada di RS Al, Ihsan.

Dirinya sangat senang atas  kepedulian bapak TNI dari Kodim 0624/kab Bandung yang telah membagikan masker secara gratis kepada kami itu salah satu yang dibutuhkan warga.
“Terima kasih bapak TNI dari Kodim 0624/kab Bandung atas kepeduliannya dengan membagikan masker kepada kami,”ujarnya.*US*
 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *