
Yogyakarta, kota yang kata orang adalah kota istimewa merupakan salah satu tempat yang paling sering dikunjungi apabila liburan tiba. Banyak sekali wisata favorit yang bisa dikunjungi di kota istimewa ini. Salah satu pilihan wisata yang ku pilih adalah hutan pinus pengger yang berlokasi di Bantul, Yogyakarta.
Udara dingin pagi hari yang menyejukkan, menyambut pagi ku saat itu. Aktivitas kota Yogyakarta yang tertib, dan damai terlihat olehku yang sedang mengendarai sepeda motor menuju lokasi. Pepohonan dipinggir jalan, serta kabut tipis berhasil ku lewati dengan tenang.
Sesampainya di lokasi tujuan yaitu Hutan Pinus Pengger. Hutan ini merupakan tempat yang kini sedang hits dan banyak spotfoto instagrammabel. Aku pun langsung memarkirkan motor yang pada saat itu loket belum buka, jadi terpaksa aku pun harus menunggu beberapa menit kedepan.
Memang untuk berfoto disini lebih disarankan pada malam hari, karena dengan pemandangan malam bisa mendapatkan foto yang pas di spotfoto yang disediakan. Pemandangan malam kota Yogyakarta juga terlihat jelas disini. Jadi tidak salah tempat ini mulai ramai pada sore hari.
Dengan membayar tiket masuk seharga Rp. 3000,-, ditempat ini bisa merasakan kesejukan yang berbeda dengan ibu kota. Berfoto di spot foto yang disediakan juga tidak kalah menarik. Karena spot foto yang disediakan disini cukup banyak, jadi jangan takut untuk tidak kebagian foto bagus di lokasi ini. ( Nasya Amarani – Politeknik Negeri Jakarta)