Isak Tangis Warnai Pisah Sambut Kapolsek Pacet Polresta Bandung

KAB. BANDUNG | BBCOM | Pisah Sambut Kapolsek Pacet Polresta Bandung dari AKP Edi Pramana, SE. Kepada AKP Hendri Noki Rukmansyah., SH. Diwarnai dengan isak tangis para anggota dan para ibu bhayangkari Polsek Pacet serta para tamu undangan lainya.

Acara pisah sambut tersebut dihadiri oleh Camat Pacet, komandan sektor 2 dan Komandan Sektor 3 Citarum Harum, Danramil 2406/Pacet /Kertasari,
Ketua Apdesi Kecamatan Pacet, para kepaala desa se- kecamatan Pacet, Ketua Forum BPD kecamatan Pacet, tokoh agama serta tokoh masyarakat lainya yang berlangsung di halaman Polsek Pacet, Jum’at(27/1/2023).

Dalam kesempatan itu Kapolsek Pacet yang lama AKP Edi Pramana. , SE. didampingi Ketua Bhayangkari yang lama Polsek Pacet Rini Marini Edi P. Mengucapkan terimakasih pada Panitia penyelenggara pisah sambut Kapolsek Pacet , yang telah menjembatani kami untuk meminta maaf dan berterima kasih, dan minta doa supaya rolling atau mutasi yang memang dibutuhkan oleh organisasi dari Pacet ke Pangalengan dapat berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan masyarakat Pangalengan menerimanya, begitu pula dengan masyarakat Pacet terimakasih atas kerjasamanya. Mudah-mudahan apa yang telah terjalin kerjasama selama ini akan semakin baik dengan Kapolsek yang baru,” ucapnya.

Sambung AKP Edi Pramana, ada pengalaman yang paling terkesan selama dirinya tugas di Pacet , yaitu pada saat kami datang ke -Pacet.
Saat itulah terjadi pandemi yang memang harus di selesaikan oleh semua lapisan bangsa dan masyarakat . Kami beujibaku dengan PKM Pacet dan PKM Panca pada saat itu dengan Dokter Surya, Dokter Rina serta yang saat ini Dokter Dedi, bahu membahu untuk menyelesaikan vaksin dari vaksin 1sampai vaksin 3, yaitu vaksin booster,” ujarnya.

Emang di Pacet ini menurutnya, dengan kondisi alam di Pacet ini pegunungan dan pesawahan, itulah sebuah tangtangan bagi kami,”pungkasnya.

Ditempat yang sama Ketua Bahayangkari Polsek Pacet yang lama Rini Marini Edi P berharap, Semoga kedepanya Bhayangkari Polsek Pacet semakin maju dibawah pimpinnan ibu Kapolsek yang baru,” tuturnya.

Sementara itu Kapolsek Pacet yang baru AKP Hendri Noki Rukmansyah., SH mengatakan, Dirinya merasa bersyukur pada sore hari ini telah selesai melaksanakan dengan Bapak Kapolsek lama.

“Untuk Langkah Kami sebagai Kapolsek baru, Kedepanya kami ingin lebih terjalin hubungan komunikasi dengan masyarakat Pacet dalam hal kantibmas,”imbuhnya.

AKP Hendri berharap,dengan adanya kegiatan komunikasi mudah- mudahan Kantibmas di wilayah hukum Pacet lebih signifikan dan bisa mengurangi pelanggaran-pelanggaran yang bisa merugikan citra masyarakat Pacet,”tutur AKP Hendri.

AKP Hendri Noki Rukmansyah., SH. berharap, mudah -mudahan semua ini, menjadi amal ibadah untuk masyarakat khususnya masyarakat pacet, “tutup Kapolsek yang baru itu. (uden)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *