BANDUNG | BBCOM | Tidak hanya poling Lida tertinggi yang dimiliki Alisyah, namun kualitas suara putri asal desa Pedamaran 6 Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) mampu memukau dewan juri hingga mereka berdiri memberikan standing ovation kepada Alisyah
Dalam dua bulan ini nama Alisyah banyak diperbincangkan warga net media sosial, pasalnya di Kab OKI khususnya Pedamaran, untuk kali akan melahirkan artis Lida seperti Kota Prabumulih yang memiliki Rara Lida.
Saatnya milenial Pedamaran mulai diperhitungkan, betapa tidak, hal ini dapat kita saksikan pada penampilan Alisyah di ajang audisi kompetisi Liga Dangdut Indonesia ( LIDA) 2021. Semenjak itu pula, sampai ke babak top 70 duta provinsi, nama Alisyah begitu melejit.
Terbukti malam ini Alisyah tampil sangat memuaskan. Kata Inul, penampilan Alisyah nyaris sempurna. Sudah tepat kalau empat orang juri LIDA 2021 memberikan standing ovation kepada Alisyah utusan dari Sumatera Selatan ini.
“Penjiwaan dan aksi panggungnya dapat. meskipun Alisyah baru tampil untuk pertama kali di babak penyisihan, tapi dia layaknya seorang penyanyi profesional,” kata Soimah.
Tidak heran kalau poling Alisyah dari awal posisinya selalu diatas, karena dukungan untuk Alisyah begitu banyak mengalir sampai kepelosok tanah air, juga hampir semua masyarakat dari berbagai daerah diwilayah Sumatera Selatan, termasuk yang berada di seantero jagat raya semua memberikan dukungan kepada Alisyah.
Sementara itu Ketua Persatuan Perantau Pedamaran Nasional (PPPN) Iwanto Kitum, terus mengajak para perantau yang tersebar di tanah air dan masyarakat Sumsel khususnya Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), terus berikan dukungan kepada Alisyah untuk merebut juara di Lida 2021. (dp)