KAB.BANDUNG | BBCOM – Impian dan harapan warga khususnya pecinta olah raga ingin memiliki lapangan olahraga akan segera terwujud. Pemdes Desa Ciheulang Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung yang di Pimpin Rubby Nur Habibi, saat ini akan membangun sarana olah raga. Terbukti ketika BBCOM melalukan tugas kewilayah itu tampak Kepala Desa Ciheulang beserta para tokoh masyatakat Desa sedang membuka lahan baru untuk lapangan sepak bola, Kamis (15/10/2020).
Disela kesibukannya Kades Desa Ciheulang Rubby Nur Habibi mengatakan, sebetulnya warga Desa sejak dahulu kala merindukan lapangan sepak bola , namun belum bisa terealisasi karena terbentur masalah lahan. “berkat ada kerja sama dengan TNI untuk tukar guling tanah TNI seluas 8 Hektare lebih dengan tanah carik Desa.
“Alhamdululah Pak. Dandim merespon dan Pak Bupati juga merespon sehingga menurunkan 3 alat berat seperti 2 beko dan 1 Bulsoser untuk mempercepat pembuatan lapangan sepak bola. Sesuai perencanaan, kami akan laksanakan hari ini ,” kata Rubyy .
Rubby menambahkan, setelah selesai lapang sepak bola kami kuga ada program berkelanjutan diantatanya ruang terbuka hijau atau penataan pertamanan , sehingga masyarakat bisa bermain dan memakai sarana prasarana untuk kegiatan yang menunjang. Mudah- mudahan dengan adaya lapangan olah raga ini bisa bermangfaat bagi warga dan mudah -mudahan desa ciheulang bisa maju mandiri berdaya saing ,” pungkas Rubby .
Dengan adanya pembangunan lapangan sepak bola tersebut mendapatkan respon yang sangat positif darai tokoh masyarakat. Seperti diungkapkan tokoh masyarakat sekaligus Mantan Kepala H.Rahmat mengungkapkan, lsejak dulu impian dan keingin warga belum terwujud. Padahal sebelumnya beberapa kepala desa sebelumnya sudah merencanakan namun tidak berhasil. “Alhamdulilah hari ini dengan adanya Kades baru , cita-cita Warga Desa Ciheulang ingin memiliki lapangan sepak bola sekarang sudah terwujud melalui kerjasama Pemerintah Kabupaten Bandung dan TNI . Sehingga perencanaan tersebut bisa terealisasi,” ungkapnya.
Dirinya juga akan terus mendukung dalam kegiatan tersebut apalagi kami dengar, selain untuk lapangan olah raga juga akan dijadikan tempat rekreasi dan sebagainya tentunya kami sangat mendukung sekali.
“Mudah-mudahan setelah adanya pembangunan lapangan sepak bola ini berguna bagi Warga Desa Ciheulang baik dalam kesehatannya maupun kepentingan lainnya,” pungkas H.Rahmat tokoh masyarakat sekaligus Mantan Kepala desa ciheulang itu (Ud)