Bertekad Tulus dan Ikhlas “Erpani” Siap Maju Untuk Calon Legislatif dari Partai Berkarya Kab OKI

KAYUAGUNG BBCom– Erpani sapaan akrabnya Gilik Pani putra asli dari Desa Pedamaran Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (Kab/OKI), siap maju untuk calon legislatif dari partai Berkarya Daerah Pemilihan OKI 1, meliputi, Kecamatan Kayuagung, Pedamaran, Teluk Gelam, Pedamaran Timur

Menurut Erpani Ketua Komite Pemuda Pedamaran (KPP) dan juga kontributor media online bandungberita.com (BBCom) untuk wilayah Kab OKI, dirinya sudah bertekad dengan tulus, penuh ikhlas untuk mengabdikan diri sebagai wakil rakyat dalam membangun Kab OKI kedepan.

“Masyarakat yang ada diwilayah Dapil 1 khususnya Pedamaran mempunyai intelektual yang tinggi, maka saya yakin mereka bisa menentukan calon wakilnya kedepan” ujar Erpani

Terkait dengan kemunculuan putra daerah dari Pedamaran di bursa caleg OKI 2019, berbagai tanggapan positif dari sejumlah tokoh masyarakat Pedamaran pun bermunculan. Semenjak periode 2014-2019 anggota dewan asli pedamaran tidak ada satupun yang bisa duduk di DPRD Kab OKI seakan figur masyarakat Pedamaran tenggelam.

Kemunculan Erpani, yang sangat berpengalaman di bidang organisasi kepemudaan maupun sebagai penulis bahkan dia juga perna memperjuangkan hak warga atas lahan gambut tanaman purun. Sudah tidak diragukan lagi untuk menjadi Dewan Perwakilan Rakyat di Kab OKI

Kendati Pemilihan calon legislatif Daerah Kabupaten Ogan Komring Ilir (OKI), sudah banyak nama-nama tenar bermunculan, di berbagai media. Bahkan para kandidat Caleg OKI, ada yang blusukan dan menyosialisasikan diri, baik melalui laman facebook, twiter, dan media sosial (medsos) lainnya. Tidak membuat gentar Bapak tiga orang anak ini untuk maju merebut kursi dewan kehormatan tersebut.

Kabupaten Ogan Komering Ilir (Kab-OKI), yang secara geografis terletak di Wilayah Sumatera Selatan (Sum-Sel), merupakan salah satu kabupaten dengan jumlah penduduk sangat padat. OKI terdiri atas 18 kecamatan. Dari 18 kecamatan tersebut, dengan besaran jumlah penduduknya, Kecamatan Pedamaran memiliki jumlah hak pilih terbesar dibandingkan dengan 17 kecamatan lainnya. Selain itu, sebagian warga masyarakatnya banyak yang merantau. Uniknya, masyarakat asli Pedamaran meskipun sudah berpuluh-puluh tahun hidup di perantauan, namun rasa kepedulian terhadap kampung halaman tidak pernah pudar. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *