IMI Korwil Kota Banjar Gelar Muswil

BANJAR, BBCom – Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil Kota Banjar gelar Musyawarah Wilayah (Muswil) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Korwil kota Banjar, Senin (18/3/2109).

Acara tersebut selain di hadiri ketua IMI Jabar yang di Wakili H. Agus Mulyana ,hadir pula Kodim 0613 diwakili Danramil, Polres Banjar yang diwakili Ipda Toto, Dispora, KONI kota Banjar dan para perwakilan Komunitas Otomotif yang ada di Kota Banjar, Jawa Barat.

Muswil ini selain sebagai bentuk silaturahmi dan kedepannya IMI bisa bersinergis dengan,KONI, Dispora, Polres, Kodim 0613, terutama dalam hal perijinan penyelenggaran dab pembinaan serta  pemgembangan bibit atlet khususnya Korwil Kota Banjar.

“Semoga dengan adanya Muswil ini kedepan nya kita bisa bersinergis baik itu dalam perijinan maupun penyelengaraan,”kata H.Agus Mulyana dalam sambutan nya.

Acara di lanjutkan dengan pemilihan ketua korwil Kota Banjar oleh Tim Muswil  region 5 IMI Jabar,Tim Muswil regio 5  IMI Jabar diantaranya Budi Rahman Harun,Teguh Sanjaya dan Agus Mulyana.

Secara aklamasi terpilih ketua korwil Banjar Dian Sardiana S.Ip. Dengan terbentuk nya Stukturisasi kepengurusan Korwil Kota Banjar,harapan dari Tim Muswil Region 5 IMI Jabar dengan terpilihnya ketua baru Korwil Kota Banjar,akan lahir atlet atlet potensial sekaligus bisa menjebatani komunitas otomotif untuk bergabung sekaligus merasakan manfaat bergabung di bahwah naungan IMI Jabar.

“Baru tiga Club yang terregistrasi di IMI jadi peran korwil untuk lebih aktif dalam menjaring Club atau  Komunitas Otomotif yang potensial,sehingga manfaat akan dirasaka oleh Club atau komunitas otomotif itu sendiri.(Johan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *