BANJAR BBCom – Jurnalis Banjar Patroman (JBP), Kamis (10/5), mengadakan acara pengajian yasinan sekaligus syukuran sekertariat JBP,yang bertempat di Jalan Raya pangandaran lingkungan tanjung Sukur Rt 02/Rw 17 kelurahan Hegar Sari Kecamatan Pataruman,Kota Banjar Jawa Barat.
Acara syukuran tersebut di hadiri semua wartawan yamg tergabung dalam Jurnalis Banjar Patroman (JBP),baik media Cetak, Elktronik dan Online, juga mengundang warga masyarakat sekitar termasuk tokoh agama yang ada di lingkungan sekitar.
Selepas acara syukur Ketua JBP Sukirman menjelaskan tujuan dari acara pengajian yasinan ” adanya acara syukuran dan juga pengajian yasinan sebagai bentuk rasa syukur atas apa yang di terima selama ini, semoga kedepan nya JBP betambah solid,” jelas Sukirman.
Selain syukuran sekertariat kegiatan acara pengajian yasinan ini sekaligus bentuk silaturahmi dengan warga masyarakat,dan kedepan nya dengan berdirinya sekertariat JBP bisa jadi tempat berkomunikasi juga diskusi dalam menyikapi keluhan masyarakat dan permasalahan yang ada di Kota Banjar.(Johan)