SUBANG BB- Para pengungsi korban bencana banjir bandang di Cisalak Kabupaten Subang Jawa Barat mulai tidak betah di tempat pengungsian. Mereka meminta untuk pulang ke rumahnya atau ke rumah kerabat. Menurut staf Kecamatan Cisalak, Meita Isteta pihaknya mempertimbangkan tentang kelangsungan hidupnya karena rumah yang terdampak masih belum bisa ditempati. Sedangkan kalau tinggal dengan kerabat pun mempertimbangkan keluarga yang disinggahinya.
”Pada pengen pulang, katanya udah gak betah. Terus ditanya mau tinggal di mana ? Kalau pun tinggal bersama kerabat lainnya juga harus memikirkan keluarga (yang disinggahinya). Kalaupun tetap susah lebih di sini (di tempat pengungsian),” ujarnya, Jum’at (27/5/2016).
Hari ini merupakan hari terakhir masa tanggap bencana selama 5 hari. Selanjutnya ditetapkan masa rehabilitasi dengan melakukan kegiatan pembenahan lokasi terdampak dengan prioritas tempat tinggal warga yang dilakukan oleh aparat gabungan TNI, Polisi dan instansi dengan nama “Operasi Bakti Terpadu”.