Pemdes Langkapsari Bagikan 4.300 Masker Kepada Warganya.

CIAMIS | BBCOM | Dalam upaya pencegahan penyebaran virus covid -19 terus dilakukan tanpa henti oleh Pemerintahan Desa (Pemdes) Langkapsari, Kecamatan Banjaranyar Kabupaten Ciamis.

Untuk kali ini Pemdes Langkapsari bersama Tim Satgas menyalurkan bantuan 4.300 masker,1.400 cairan disinfektan dan 1.400 cairan clorin kepada seluluh yang sudah di kemas, kamis (16/04/2020)

Kades Pjs Jajang Nurjaman saat di konfirmasi awak media mengatakan, kegiatan ini di hadiri oleh Tim Gugus tugas Kecamatan Banjaranyar, beserta tokoh masyarakat, karang taruna, RT/RW dan tim relawan Gugus tugas covid -19 Desa Langkapsari.

“Kami juga melakukan langkah langkah pencegahan covid -19 sesuai yang di anjurkan oleh pemerintah, yakni dengan mendirikan posko, membagikan masker kepada masarakat, penyemprotan cairan disinfektan dan melakukan pendataan terhadap warga yang baru pulang dari kota/zona merah” ujarnya.

Camat Banjaranyar Drs Dedi Iwa Saputra menambahkan, kami meberikan apresiasi kepada Kepala Desa Langkapsari dan tim satgas yang terus berupaya memutus mata rantai virus Covid -19.

“Di harapkan setelah mendapatkan masker,seluruh masyarakat wajib menggunakanya,jangan sampai ada yang tidak memakai di saat keluar rumah” jelasnya.

Masih menurut Dedi , Kami pun tidak pernah lelah dan selalu menghimbau kepada masarakat agar selalu melakukan pola hidup sehat, dengan cara cuci tangan,berolah raga, istirahat yang cukup, jaga jarak, dan salalu menggunakan masker dan jangan berkerumun dan selalu Berdoa, pungkasnya. (Gezul/ Hendra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *