Panwascam Dawuan Lakukan Pengecekan Penyimpanan Logistik.

SUBANG I BBCOM I Panwascam Dawuan beserta seluruh jajaran lakukan giat pengecekan menjelang pendistribusian logistik pemilu ke Kantor PPK Kecamatan Dawuan dan rencananya logistik tersebut akan ditempatkan di GOR Kantor Kecamatan Dawuan yang lokasinya bersebelahan dengan Kantor PPK Dawuan, Rabu (13/12).

Giat pengecekan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Panwascam Dawuan Yayat Ruhiyat, didampingi dua pimpinan lainnya kordiv P3S, Ari Ahmad Fadhilah, S.H, dan kordiv HP2HM, Ade Kusnandar.

Pengecekan lokasi penyimpanan logistik pemilu di Kantor PPK Kecamatan Dawuan tersebut menjadi hal yang perlu dilakukan guna memastikan keamanan logistik tersebut.

Selain melakukan pemeriksaan sekeliling tempat penyimpanan logistik Panwascam Dawuan juga melakukan pengecekan atas bangunan karena dikhawatirkan ada kebocoran yang nantinya dapat merusak logistik.

Usai melaksanakan pengecekan, Panwascam Dawuan juga melakukan koordinasi dengan PPK Kecamatan Dawuan serta menanyakan teknis pendistribusian logistik dari Kantor KPUD Subang menuju Kantor PPK Kecamatan Dawuan.

Selanjutnya Ketua Panwascam Dawuan juga melakukan koordinasi dengan Kasi Trantib Kecamatan Dawuan guna memastikan keterlibatan Trantib atau SatPol PP Kecamatan Dawuan didalam mengamankan logistik tersebut.

Selanjutnya Panwascam Dawuan siap mengawasi terkait tepat jumlah, tepat waktu, tepat jenis, tepat sasaran, dan efisiensi anggaran. (Sunardi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *