Masyarakat Pedamaran 6 Mendukung Pembangunan Infrastruktur Desa

PEDAMARAN BB.Com  Realisasi penyaluran dana desa untuk membangun Infrastruktur jalan desa yang ada di Kecamatan Pedamaran Kabupaten Ogan Komering Ilir (Kab-OKI) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) saat ini sudah dapat di manfaatkan masyarakat.

PedamaranMenurut Gusman Kepala Desa (Kades) Pedamaran 6, kondisi bangunan jalan maupun siring yang ada di desanya, sudah mencapai 70 persen. Dengan adanya dana desa tersebut, desa telah berkembang dalam berbagai bentuk. Maka desa perlu dilindungi dan diberdayakan agar menjadi kuat, maju, mandiri, dan demokratis. Jika desa kuat akan menjadi cikal bakal landasan yang kuat dalam mendukung penyelenggaraan pemerintahan dalam  pembangunan menuju masyarakat yang adil, makmur dan sejahtera.

“ Alhamdullilah Jalan Bertiang Dusun Satu sudah rampung, Jalan Setapak menuju Musholah Al`Iklas Dusun Dua dan siring Jalan Talang Semut Baru saat ini sudah 70 persen dibangun sepanjang 300 meter serta Jalan Setapak Dusun 5 kini sudah selesai 100 persen,” ujar Gusman saat di temui BB.Com dikantornya.

Dia juga mengharapkan dan mengucapkan rasa terima kasih kepada masyarakat Pedamaran 6 yang telah mendukung semua program pemerintah ini, sebab kalau tidak ada dukungan dari semua lapisan masyarakat, tentunya semua pembangunan ini tidak akan bisa tercapai dengan baik.

Sementara itu menurut Ketua Persatuan Perantau Pedamaran Nasional (PPPN) Agus Kurniadi, membangun kemandirian desa dalam konteks desa membangun harus dimulai dari proses perencanaan desa yang baik, serta diikuti dengan tata kelola program.

“Pembangunan desa yang efektif bukanlah semata-mata lahir dari adanya kesempatan, melainkan adanya proses partisipasi yang dihasilkan melalui musyawarah untuk menentukan kegiatan-kegiatan prioritas pembangunan desa yang sesuai dengan kewenangan desa”, papar Agus. (dp)


 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *