Kapolda Jabar Hadiri Deklarasi Anti Hoax di Kota Banjar

BANJAR BBCom – Polres Banjar Polda Jabar, gelar acara deklarasi serta penandatanganan Anti Hoax serta penyematan Pin bersama FKPD dan Tokoh Masyarakat Kota Banjar Rabu (11/4) bertempat di Area Parkir Pokres Kota Banjar.

Acara ini selain di hadiri lansung oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Drs Agung Budi Maryoto juga di hadiri Plt Wailkota Banjar Drg Darmadji Prawiraseta, FKPD, Tokoh Masyarakar, Ketua KPU kota Banjar, Ketua Panwas Kota Banjar dan perwakilan dari LSM/Ormas yang ada di kota Banjar.

Di awali dengan pemutaran Film Anti Hoax, Kapolda Dalam Sambutannya menghimbau kondusifitas dalam Pilkada serentak 2018, serta mejaga Netralitas terhadap jajaran nya, dengan ada nya Acara ini juga menghimbau masyarakat harus waspada dengan kemajuan teknologi jangan sampai terkecoh oleh berita berita Hoax, apalagi ini di tahun Pesta Demokrasi.

Ketika di wawancara BBCom Kapolda Agung Budi Maryoto memberikan Keterangan “Saya mendukung penuh dengan kegitan ini mari sama sama memerangi berita berita hoax dan saya juga menghimbau kepada masyarakat Jawa Barat agar jangan samapai terhasut oleh berita hoax, seprti beberapa kasus kebelakang yang alhamdulilah kami pihak dari kepolisian dapat menindak nya menangkap sekaligus memproses nya.” Terang nya (Johan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *