BANJAR BBCom -Usai melaksanakan acara buka puasa bersama di Aula Dusun Pasir Nagara Desa Cibeureum, diskusi Politik digelar oleh Relawan Mahasiswa Demokrasi, Kelompok Cipayung Kota Banjar, HMI dan PMII Cabang Kota Banjar, serta Warga Desa Cibeureum, Kecamatan Banjar, Kota Banjar Jawa Barat
Aktivis Mahasiswa juga mengundang, kepala Desa Cibeureum warga pemuda desa Cibeureum PPK/Panwascam Kecamatan Banjar dan Ketua Komisioner KPU Kota Banjar, Kader HMI, PMII dan GMNI Cabang Kota Banjar, dengan mengusung tema “Peran Masyarakat Dalam Membangun Narasi Peradaban Demokratis “.
“Ini adalah salah satu langkah untuk bagaimana meningkatkan partisipasi politik masyarakat di kota Banjar untuk membangun dan mewujudkan demokrasi berkualitas,” kata Joko Ketua Umum HMI Cabang kota Banjar mewakili Rekan Mahasiswa yang lain, Minggu (27/5) kepada BBCom,
Menurutnya, karena salah satu indikator kuseksesan pemilu adalah partisipasi masyarakat dalam rangka mensukseskan hajat demokrasi,yang akan dilaksanakan serentak pada tanggal 27 Juni 2018, juga sekaligus mendiskusikan berbagai macam regulasi peraturan kepemiluan yang terbaru agar semua komponen baik Mahasiswa ataupun Masyarakat secara umum bisa terlibat dan mengerti secara dalam.
Mahasiswa berharap ikhtiar kecil mereka dalam rangka meningkatkan demokrasi yang berkualitas di kota Banjar, bisa memberikan manfaat untuk masyarakat secara luas. karena pemilu adalah salah satu elemen penting dalam ruang demokrasi.
Intinya mereka mengajak kepada seluruh elemen baik pemerintah penyelenggara pemilu, pemuda, mahasiswa, dan pelajar agar ikut serta memantau dan kesuksesan hajat Demokrasi kita agar mampu mencapai substansi Demokrasi yang berkualitas sesuai cita cita dan harapan semua.
“Kami mengajak kepada seluruh elemen di mulai dari Pemerintah,Mahasiswa,Pelajar juga masyarakat agar bisa menciptakan Demokrasi yang berkualitas Sekligus menjadi masyarakat Madani, Baldatun Toyibatun Warabun Ghofur.”pungkas nya (Johan)