
KBB | BBCOM | Dalam rangka pengamanan pendistribusian Bantuan Sosial Tunai (BST) tahap IV tahun 2020 di Kabupaten Bandung Barat (KBB) Anggota Koramil 0903/Gununghalu dan Polsek Gununghalu telah melaksanakan Monitoring terkait pendistribusian terhadap KPM terdampak Covid-19.
Kantor Pos Gununghalu Pada Hari Rabu 26/8/2020 adalah jadwal terakhir wilayah Kecamatan Gununghalu dengan jumlah 5 Desa, yaitu Desa Celak, Desa Sukasari, Desa Wargasaluyu, Desa Tamanjaya dan Desa Gununghalu. Kantor Pos Gununghalu membawahi wilayah 2 kecamatan yaitu kecamatan Gununghalu dan Rongga.
Menurut Kepala Kantor Pos Gununghalu Syaripudin, Setiap pendistribusian bantuan dari Pemerintah untuk warga masyarakat selama Ini selalu berkoordinasi dengan pihak Muspika Kec. Gununghalu dan Kec. Rongga, termasuk pihak Koramil 0903/Gununghalu dan pihak Polsek Gununghalu, seperti halnya pada kegiatan pendistribusian BST dari Kemensos hari terakhir.
“Alhamdulillaah berjalan lancar dan kondusip, pihak muspika selalu mengingatkan kepada warga masyarakat penerima BST yang mengantri, agar selalu melaksanakan Protokol Kesehatan.” Tutur Syaripudin.