Gerakan Tertib Arsip di Jabar Pertama di Indonesia

tertip-arsipBANDUNG BB.Com–Sebagai tindak lanjut dari Gerakan Nasional Sadar Tertib Arsip, kini  Pemerintah Jabar telah mencanangkan Gerakan Tertib Arsip yang bernama program Getar Pikat Jabar. Dengan dicanangkannya, program tersebut Jabar menjadi provinsi pertama yang sudah melaksanakan gerakan tertib arsip.

Hal demikian, diungkapkan Kepala Badan Perpustakaan dan Kearsipan (Bapusipda) Prov. Jabar, Nenny Kencanawati, dalam keterangannya kepada wartawan di Gedung Sate, Selasa (15/11/2016).

Nenny, lebih lanjut memaparkan dengan Getar Pikat Jabar, diharapkan pengelolaan lebih optimal. Dengan upaya ini, arsip yang dibuat setiap instansi akan lebih lengkap sehingga dapat menolong aparat ketika bersentuhan dengan proses hukum. Dengan arsip yang lengkap dapat menjadi bukti autentik ketika ada persoalan hukum.

“Getar Pikat Jabar akan disosialisasikan di seluruh Kabupaten/Kota di Jabar yang dilaksanakan oleh semua Badan Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan (BKPP). Sejalan dengan target tersebut SDM pengelola arsip yaitu arsiparis akan ditambah” ujarnya.

Untuk tahun ini, ujar Nenny dalam rangka merealisasikan Getar Pikat Jabar, 10 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diberikan bantuan berupa sarana komputer beserta perangkat aplikasinya. Dengan bantuan ini, pola arsip akan menggunakan sistem online. (**)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *