OKI | BBCOM | Sebanyak 90 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dilantik dan diambil sumpah oleh Komisi Pemilihan Umum ( KPU ) kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel), sebagai persiapan Pilkada 2024, pergelaran tersebut dilaksanakan hari ini di Gedung Kesenian Kayuagung, Kamis 16/5/2024.
Melalui Devisi Perencanaan data dan informasi Hadi Irawan, ketua KPU OKI Muhammad Irsan menyampaikan kepada anggota PPK yang sudah dilantik agar mampu melaksanakan tugasnya dangan penuh amanah, sesuai dengan prinsip PEMILU Langsung, bebas, rahasia ( LUBER) jujur dan adil ( JURDIL) serta prinsip penyelenggara pemilu.
“PPK melaksanakan amanah ini dengan penuh tanggung jawab dan penuh integritas, sehingga pelaksanaan Pilkada di Kabupaten OKI tahun 2024 berjalan sesuai dengan harapan kita bersama,” ujar Hadi
Sementara, saat dilokasi Ketua Bawaslu OKI Romi Maradona
mengucapkan selamat atas dilantiknya seluruh anggota PPK yang akan melaksanakan tugas pada Pilkada OKI tahun 2024 mendatang.
“Selamat atas dilantiknya para pahlawan demokrasi PPK se-Kabupaten OKI,” ungkap Romi.
Dalam kegiatan tersebut langsung dihadiri oleh jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten OKI. (pani)