Dandim 0624 Hadiri Upacara HUT Kab Bandung ke- 383

KAB. BANDUNG | BBCOM | Dandim 0624/ Kabupaten Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, SE., M.I.P, menghadiri upacara peringatan Hari Jadi Kabupaten Bandung yang ke-383 Dan Hari RA Kartini ke – 145 tingkat Kabupaten tahun 2024 .

Hari peringatan tersebut mengusung teama”Dengan Semangat Bedas 2024 Kita Tingkatkan Kualitas SDM Untuk Pembangunan Ekonomi Yang Berkelanjutan”

Sementara dalam upacara itu bertindak sebagai Inspektur upacara (Irup) Bupati Bandung Bpk. Dr. H.M.Dadang Supriatna S.Ip.,M.Si, Danup Danramil 2402/Cicalengka Kapten Inf Purwanto, Pa Up Danramil 2410/ Pangalengan Kapten Inf Mulyono.

Selain Dandim bersama Bupati beserta Ibu tampak hadir pula Ketua DPRD Kabuoaten Bandung Sdr. H. Sugianto, S.AG., M,SI, Wakil Bupati Bandung H. Sahrul Gunawan,SE , Danlanud Sulaiman Kolonel Pnb Rohmat Kusmayadi. S. Sos.,M.Soc.,Sc Plt. Kejari Kabupaten Bandung Dr. Mia Banulita, S.H.,M.H, Ketua Pengadilan Negeri Bale Bandung Rendra Yozard Dharma Putra.SH.,MH, Sekda Kabupaten Bandung Dr. Cakra Amiyana, S.T., M.A Para Wakil DPRD Kabupten Bandung, para OPD serta tamu undangan lainya yang berlangsung di diLapangan Upakarti Pemda Soreang Kabupaten Bandung, Sabtu (20/4/2024) pagi.

Usai melaksanakan upacara Dandim 0624/ Kabupaten Bandung Letkol Inf Hamzah Budi Susanto, SE., M.I.P mengungkapkan, hari ini kita melaksanakan upacara dalam rangka Hari ulang tahun Kabupaten Bandung yang ke-383. Jadi harapan nya, sesuai dengan tema Kabupaten Bandung semakin Bedas. Kemudian mewujudkan sumber daya manusia yang lebih baik dan lebih sejahtera,” ungkapnya.

Sambung Dandim, Kami dari Kodim 0624 kabupaten Bandung, tentunya sebagai bagian dari forum koordinasi pimpinan daerah sangat mendukung kebijakan-kebijakan yang selama ini dikeluarkan oleh Pak Bupati, terutama yang berkenaan dengan kegiatan-kegiatan kita dalam hal ini kegiatan komando kewilayahan atau kegiatan teritorial yang berhubungan dengan perbedaan ideologi, politik, sosial budaya dan pertahanan keamanan .

“Jadi intinya bahwa yang sudah terjalin saat ini antara forkopimda dalam hal ini Kodim dengan pemerintah daerah sangat sinergis,” ucapnya.

Dandim juga berharap kedepan nya semakin harmonis dalam melaksanakan kegiatan bersama-sama untuk mewujudkan visi dan misi kabupaten Bandung yang Bedas.pungkas Dadim 0624 itu. (Uden)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *