Aktivitas BPR Kerta Raharja Cabang Ciwidey Tidak Berkurang, Walau Isu Corona-Covid 19 Sedang Hangat.

Ciwidey | Kab.Bandung–BBCOM-Meskipun isu virus corona masih berkembang sampai saat ini namun hal tersebut tidak mengganggu Aktivitas dari Kantor BPR Kertaraharja Cabang Ciwidey.

Pimpinan Cabang (Pimca) BPR KertaRaharja Cabang Ciwidey, Rahmat, mengatakan bahwa pihaknya terus memastikan kebersihan dari segala komponen yang ada di kantor BPR Kerta Raharja Cabang Ciwidey. Sehingga, Aktivitasnya tetap berjalan lancar dan sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.

“Dalam pelayanan BPR KertaRaharja Cabang Ciwidey, Kita sediakan alat-alat pencegahan virus corona ini, seperti masker dan handsinitizer. juga memberi motivasi kepada seluruh karyawan untuk ikhlas dalam bekerja dan selalu menjaga kebersihan lingkungan kantor BPR Kerta Raharja dan semangat, dan menerapkan pola hidup sehat,” Kata  Rahmat saat di temui di  kantor BPR Kereta Raharja Cabang Ciwidey, Kabupaten Bandung, Kamis (19/3/2020 ).

Lanjut Rahmat yang akrab disapa Apih, selain tidak mempengaruhi operasional kerja dari kantor BPR KertaRaharja Cabang Ciwidey, Terkait virus corona-covid 19 juga tidak membuat kedatangan nasabah jadi berkurang. Misalnya , pada hari kemaren saja, jumlah uang yang masuk mencapai Rp. 250 juta.

“Alhamdulillah kepercayaan masyarakat kepada kami masih tinggi, Ia mengaku memiliki target untuk meningkatkan nasabah dilingkungan para petani Stroberry dan PNS kecamatan. Dirinya pun sudah berkomunikasi untuk mewujudkan target itu dan sudah ada MoU dengan Kecamatan Pasirjambu diantaranya menawarkan Skim Kredit Silantap . Hal tersebut dilakukan guna menggali potensi yang ada di wilayah Ciwidey.” Tandasnya

Juga Gedung Kantor milik BPR  KertaRaharja Cabang Ciwidey Jalan Pajagalan lama No. 2 Desa Ciwidey Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung secara langsung dipatau oleh Pimpinan Cabang (pimca)  Rahmat tetkait pelayan terhadap nasabah.   (*R)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *