Rita Tila Akan Tampil di “Opening” PON XIX & Peparnas XV 2016 Jawa Barat

IMG_20160803_164445BANDUNG BB.Com– MEMBACA dan mendengar nama Rita Tila, memang sudah  tidak asing lagi. Artis serba bisa ini, terpilih untuk tampil menjadi penyanyi dalam acara “Opening” pesta olah raga akbar PON XIX & Peparnas 2016 Jawa Barat yang akan berlangsung pada bulan September nanti.

Rita tampil dengan membawakan dua lagu yaitu “Warung Pojok” dan “Es Lilin”. “Jujur saya sangat kaget, seneng ya…pokoknya berbagai perasaan berbaur jadi satu. Jelasnya, tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata,” ujarnya ketika berjumpa BB.Com di salasatu rumah makan dibilangan Jl. Soekarno-Hatta Bandung, pada hari Rabu (3/8). Dua lagu “Warung Pojok” dan “Es lilin” ini.

Garapan musiknya digarap secara kontemporer dipercayakan kepada Rully Handiman diisi dengan nuansa pentatonis oleh Ismet Ruhimat dan diorkestrasi oleh Dwiki Darmawan. Kiat tersebut untuk memberikan gambaran simbolisasi tentang dua hal. Pertama, kedua lagu itu sangat populer/hits dan sangat komunikatif bagi masarakat umum, bernuansa Tatar Pasundan dan Cirebon yang tidak lepas dari nuansa Jawa barat-nya. Kedua, aransemen musiknya mewartakan olah kreatif modernitas  terhadap lokalitas.

“Saya sebagai penyanyi, ketika disuguhi untuk melantunkan lagu “Warung Pojok” dan “Es Lilin” ini. Ya.., sebagai penyanyi jelas harus selalu “ready”. Bahkan saya diberi kebebasan untuk berekplorisasi dengan kemampuan saya dalam mengolah vokal. Tapi tetap tidak keluar dari konteknya dan tentu saja tetap di alur musik yang sudah dibuat oleh para penggarap musiknya,” tutur Rita Tila yang mengaku sempat memberi sumbang saran kepada “tim penggarap” untuk menentukan lagu yang akan dilantunkannya.

Bagi Rita Tila, memang “event” olah raga bergengsi seperti ini. Merupakan pengalaman ke dua. Sebab Rita Tila sempat tampil juga di “event” Pra Olimpiade 2012 di Inggris.

“Pokoknya kepada semua pembaca BB.Com dimana saja. Saya berharap doa restunya. Semoga semuanya berjalan  lancar ya…,” katanya. (Kasep).


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *